Cara Menggunakan Windows Remote Assistance

Cara Menggunakan Windows Remote Assistance: Remote Assistance merupakan salah satu fitur yang disediakan oleh sistem operasi Windows. Remote Assistance digunakan oleh komputer-komputer yang ada di dalam suatu jaringan untuk mengontrol atau mengambil alih komputer lainnya. 

Misalnya menampilkan layar monitor, menggerakkan mouse, menggunakan keyboard komputer lain yang masih aktif yang ada di dalam satu jaringan. Biasanya fitur ini digunakan dalam suatu jaringan dengan client yang sangat banyak, sehingga administrator dalam mengontrol komputer client cukup dari komputer administrator saja. dapat dilakukan juga sebaliknya komputer client mengontrol administrator, atau client dengan client. yang penting ada dalam 1 jaringan...



Berikut ini langkah-langkah untuk menggunakan Remote Assistance:

1. Harus berada dalam 1 jaringan. misal dalam kasus ini saya memanfaatkan wireless laptop dengan menggunakan Ad-hoc. saya uji coba dengan 2 laptop ini:



Laptop A(di remote) + Laptop B (Me-remote)

2. Misal, laptop A akan di remote oleh laptop B. Konfigurasi dilakukan pada laptop A:

3. Start-ketik Remote Assistance-Open.



4. Klik invite someone you trust help you



5. Klik Repair, hingga muncul seperti dibawah ini. tunggu hingga selesai.



6. Buka kembali program Remote Assistance-Save this invitation as file



7. Simpan file pada folder sharing laptop anda, agar dapat diakses oleh komputer client. Beri nama file tersebut. (misal:Myinvitation). klik save.



8. Setelah save, maka akan muncul password untuk menggunakan file invitation tadi. tunggu hingga terkoneksi dengan laptop B yang akan meremote laptop A

9. Kemudian buka file invitation tersebut pada Laptop B. masukan password



10. Setelah selesai memasukan password. Pada laptop A klik yes untuk memberi akses ke laptop B.



11. Berikut ini tampilan Remote Assistance pada laptop B. setelah tampil seperti ini, laptop B dapat mengontrol dan mengambil alih laptop A


12. Selesai… semoga dapat bermanfaat bagi Kawan-kawan yang akan menggunakan remote assistance untuk membantu teman-teman kita yang sedang kesulitan, pengalaman pribadi keyboardnya error.. hehhehe


>>>>> Semoga BermanFaat >>>>>

No comments:

Post a Comment